Di Luar Nalar

Published by Admin on

Siapa yang menyangka keinginan terpendam jauh di lubuk hati ternyata dilihat oleh Tuhan? Awal tahun lalu tas saya mulai kusam, diam-diam saya ingin menggantinya dengan tas yang lebih fungsional. Sempat terpikir untuk membeli tas bermerek alias branded, tetapi tentu harganya mahal. Saya pikir lagi, ”Sesekali bolehlah.” Namun, hal itu berlawanan dengan pola hidup sederhana yang selama ini saya terapkan dalam setiap aspek kehidupan. Saya memutuskan untuk melupakan keinginan tersebut.

Di penghujung tahun 2024 sungguh di luar dugaan. Tuhan memberikan tas melebihi dari yang saya inginkan! Mulai dari warna, ukuran, model semua memenuhi kriteria. Tas tersebut terbuat dari kulit asli, dengan kualitas prima, branded dan baru! Anehnya, saya hanya perlu membayar sekitar dua persen dari harga yang sesungguhnya. Untuk kali ini rumus ekonomi: Ada harga, ada rupa tidak berlaku. Di luar nalar, bukan?

Saya mengimani, perkara tas saja Tuhan sangat memperhatikan hingga sedetail-detailnya, apalagi untuk hal-hal yang jauh lebih besar dan penting dalam kehidupan. Setiap memasuki tahun baru selalu ada wacana bahwa hidup akan semakin tidak mudah untuk dijalani. Ketika kita hidup untuk mencari kepuasan sendiri dan dijalani dengan kekuatan sendiri, maka sudah pasti kita tidak mampu untuk bertahan. Namun, ketika kita berusaha menyenangkan hati Tuhan dan berjuang bersama-Nya, maka kita akan memperoleh kekuatan. Melalui firman-Nya Tuhan menuntun setiap langkah kehidupan kita. Mari melakukan bagian kita dengan sebaik-baiknya dan mengizinkan Tuhan mengambil kendali atas hidup kita hingga kita dimampukan untuk melewati setiap musim kehidupan.

Yudi Hendro Astuti | Sobat Media

Foto: Unsplash/personalgraphic.com